Pelantikan Presiden/Wakil Presiden RI Prabowo-Gibran di Hadiri 33 Kepala Negara

Pelantikan Presiden/Wakil Presiden RI Prabowo-Gibran di Hadiri 33 Kepala Negara

Spread the love

Jakarta                      Mitrapolisi.id|Presiden dan wakil presiden terpilih RI, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, dilantik hari ini, Minggu (20/10/2024)

Ketua MPR RI Ahmad Muzani menyebut sekitar 33 kepala negara akan hadir pelantikan Prabowo-Gibran.

“Tamu negara yang hari ini menyatakan confirm, kepala negara dan setingkat kepala negara yang sudah dinyatakan hadir kurang lebih sekitar 33 negara ASEAN, negara sahabat, dan negara-negara Mitra ASEAN,” kata Muzani usai gladi bersih di Kompleks DPR/MPR RI, Senayan, Sabtu (19/10/2024)

Menurutnya, jumlah tamu negara yang akan hadir kali ini terbilang banyak. Jumlah itu menjadi kebanggaan dan penghormatan bagi Bangsa dan pemerintah Indonesia.

Sementara itu, Dewan Perwakilan Rakyat RI (DPR RI) sejauh ini hanya mencatat ada sekitar 23 kepala negara atau wakilnya yang akan menghadiri langsung pelantikan Prabowo-Gibran di Jakarta.

Kepala negara biasanya setingkat presiden, perdana menteri, atau sultan.

Sementara itu, 12 negara lainnya mengirim utusan khusus untuk menghadiri pelantikan presiden dan wakil presiden baru RI hari ini.

Kepala negara atau wakil kepala negara

1. Brunei Darussalam

2. Filipina

3. Kamboja

4. Korea Selatan

5. Malaysia

6. Papua Nugini

7. Serbia

8. Singapura

9. Kepulauan Solomon

10. Timor Leste

11. Vanuatu

12. China

13. Laos

14. Vietnam

15. Rusia

16. Qatar

17. Australia

18. Selandia Baru

19. Thailand

20. Jerman

21. Mesir

22. Turki

23. Arab Saudi

Mantan presiden

1. Uni Emirat Arab

Utusan khusus

1. Inggris

2. Amerika Serikat

3. India

4. Yordania

5. Jepang

6. Italia

7. Kanada

8. Prancis

9. Muslim Council of Elders

10. Brazil

11. Fiji .

Publish:003*

013*

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!