Upacara Peringatan HUT KEMRI KE-79 di Kecamatan Alasa Berjalan Sukses, Ribuan Masyarakat Alasa Ikut Menyaksikan

Upacara Peringatan HUT KEMRI KE-79 di Kecamatan Alasa Berjalan Sukses, Ribuan Masyarakat Alasa Ikut Menyaksikan

Spread the love

Nias Utara (Sumut) mitrapolisi.id|Upacara peringatan HUT KEMRI KE-79 di Kecamatan Alasa Kabupaten Nias Utara Provinsi Sumatera Utara pada hari Sabtu tanggal 17 Agustus 2024 berjalan dengan baik dan sukses.

Upacara tersebut dimulai sekira kurang lebih Pukul 09.30 Wib yang dilangsungkan di lapangan Kecamatan Alasa yang Pimpinan langsung oleh Camat Alasa Yostinus Hulu, S.Pd dan di Komandoi oleh Pratu Tri Ebendi Hulu Anggota personil Koramil 07 Alasa.

Upacara yang berlangsung hikmah tersebut dihadiri oleh Anggota DPRD Kabupaten Nias Utara terpilih dari Dapil III Taefori Zalukhu, seluruh Forkopimcam Kecamatan Alasa, para Guru-guru yang ada dilingkup Kecamatan Alasa, Para Siswa-siswi yang ada di dilingkungan Kecamatan Alasa mulai dari SD, SMP, SMA/SMK dan seluruh tamu undangan lainnya.

Pada puncak perayaan hari HUT KEMRI KE-79 di Kecamatan Alasa Kabupaten Nias Utara tersebut, teks Proklamasi di bacakan oleh Anggota DPRD Kabupaten Nias Utara terpilih dari Dapil III Taefori Zalukhu.

Perayaan hari HUT KEMRI KE-79 di Kecamatan Alasa kali ini sungguh berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, dimana tampak terlihat masyarakat Alasa begitu antusias hingga berjejer ribuan orang disekitar Lapangan Upacara untuk menyaksikan detik-detik pengibaran Bendera Merah Putih yang di laksanakan oleh Para Paskibraka yang mana merupakan Siswa-siswi terbaik dari sekolahnya.

Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!