Dandim 1208/Sambas Letkol Czi Priyo Hindrarto S.I.P Pimpin Upacara Bendera Hari Senin

Dandim 1208/Sambas Letkol Czi Priyo Hindrarto S.I.P Pimpin Upacara Bendera Hari Senin

Spread the love

Sambas (Kalbar) mitrapolisi.id|Komandan Komando Distrik Militer 1208/Sambas Letkol Czi Priyo Hindrarto S.I.P memimpin Upacara Bendera, yang diselenggarakan secara rutin Setiap hari Senin yang digelar di lapangan upacara Makodim 1208/Sambas Jalan Tabrani, Desa Lumbang, Kec. Sambas Kab. Sambas Senin (10/06/2024).

Pada pelaksanaan Upacara Bendera yang dipimpin oleh Dandim 1208/Sambas Letkol Czi Priyo Hindrarto S. I. P kali ini diikuti oleh Para Danramil Jajaran, Para Perwira Staf serta Anggota Babinsa dan Anggota Makodim 1208/Sambas, yang bertindak sebagai Komandan Upacara PJ Danramil 1208-03/Tebas Pelda Massodi.

Dalam upacara tersebut bukan hanya sekedar rutinitas yang biasa dilakukan, akan tetapi harus benar-benar dimaknai sebagai sebuah implementasi jiwa nasionalisme sebagai warga Negara Kesatuan Republik Indonesia, apalagi sebagai seorang prajurit TNI, ungkap Dandim.

Lanjut Dandim 1208/Sambas mengatakan, “Upacara juga memiliki arti penting, terutama untuk memantapkan semangat kebersamaan dan soliditas serta mengoptimalkan tekad pengabdian dalam rangka mendukung tugas pokok TNI-AD”.

Upacara juga bertujuan “Untuk menumbuhkan rasa Nasionalisme para prajurit dan PNS serta untuk mengenang jasa para pahlawan dalam berjuang mempertahankan kedaulatan NKRI serta menghormati Sang Merah Putih sebagai bendera tanah air Indonesia, tutup Komandan Kodim 1208/Sambas.

(Wardi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

error: Content is protected !!